Jumat, 22 Maret 2013

INTENKU

Untuk mendapatkan cinta sejati adalah kejujuran yang paling utama.
Yang kedua adalah kesetian dalam mengarungi bahtera cinta.
Yang ketiga adalah kesabaran dalam menghadapi liku cobaan cinta.
Yang keempat adalah pengertian dalam kesetian.
Yang kelima adalah kebahagian dalam kebersamaan.
 Yang keenam adalah kemesrahan dalam kesedihan.
Yang  ketujuh adalah senyum dalam tangisan.
Yang kedelapan adalah tawa dalam kesengsaraan.
Yang kesembilan adalah rindu dalam perpisahan.
Yang kesepuluh adalah rendah dalam pujian Dan terakhir
Yang kesebelas adalah membangun mahligai istana cinta dengan kebahagian dan kemesraan dalam membangun masa depan...

                                                                                             "22 Maret 2013''
 Yang ku rindu selalu ada dalam lamunanku.
Yang ku cinta selalu tampil dalam mimpiku.
Yang ku sayang selalu ada di hatiku.

Malam Sabtu Di Kabupaten

Malam ini adalah malam pertama untuk memulai masa depan. dan malam terakhir/penutup kebodohan,kemalasan,dan sesal bentuk tidak suka-an dalam pelajaran.
  Namun hatku bertanya, apakah cinta akan selalu bersamaku ??
Apakah aku mampu untuk melupakannya ?? atau setidaknya apa aku bisa menyampingkannya ??

 Itu mungkin akan selalu timbul dalam hatiku, tapi aku yakin cinta akan selalu mengiringi langkahku.
Aku bingung di sini, aku harus buat apa. aku hanya tersenyum dan tertawa.
 Orang- orang disini nggak peduliin( cuekin) aku hanya melihat apa yang aku lakukan pada saat ini.
dan kemudian aku malu sendiri karena tak ada kawan/teman.
ternyata benar kata orang sekejam-kejamnya ibu tiri lebihlah kejam ibu kota.

                               22-03-2013

Keteguhan Cinta

Sejakku mengenalimu bermacam godaan yang ku hadapi,,
Adakala tersentuh dalam hati,
Adakala Cemburu melukai hati,
Namun ku tempuh dengan sabar.
Sejak ku jatuh cinta padamu, perasaanku sering terganggu,
Adakala ku rasa curiga,
Adakala semacam tak percaya.
Adakah kau setia padaku ?
oleh karna hatiku  setia.
sebab itu lah teguh cinta ku.
oleh karna hati sudah terpikat , sebab itulah aku sayang dari hari ke hari ku terus merindumu, dan aku dapat rasakan betapa hatiku sukar untuk melepaskanmu. biar terpaksa susah payah namun ku relakan.
Asalkan kita terus dapat bersama selamanya..

Perasaan Cinta

Aku menyangimu dengan perasaan yang tulusssss ....
Taukah engkau bagaimanakah kertas putih tanpa di bebani oleh tinta ?
  Seeperti itulah sucinya cintaku untukmu, tanpa di bebani oleh rasa benci, nyata atau tersembunyi.
Tapi aku merasa engkau menginginkan sesuatu, yang tidak di inginkan seorang pencinta, Kepada yang di cinta. sebab hubungan dalam kita semakin lama semakin longgar dalam ikatan cinta itupun karna kelalayan kita dalam bercinta, tidak pernah serius dalam percintaan .

Rindu Menyayat Hati

Matahari mulai menyingsing malam perlahan tiba di sela angin sepoi-sepoi, suaramu terdengar merdu , wajahmu terlintas di mataku malam ini........?
Aku sering rindu asmara namun engkaupun tau betapa sulitnya aku untuk bertemu denganmu ...
Kasih....
Dapatkah engkau rasakan seperti yang aku rasakan dalam penantian yang sunyi.
                                        
                                                              

Bunga - Bunga Cinta

Aku mulai mengerti akan artinya cinta, tapi aku tidak bisa membahagiakan cinta, karna aku masih ada cela,
yang tidak bisa di obati, tapi aku bersyukur,karna mempunyai cinta, tapi sayang belum bahagia hingga sekarang.
Aku akan selalu mencoba untuk itu, meskipun cinta tiada kebersamaan, dan cinta tanpa kebahagiaan.
Aku tau kalau ingin meraih sesuatu, kita harus menghadapi cobaan apa yang kita hadapi.
untuk kamu ketahui bahwa, kalau aku akan selalu mencintai dan menyangimu dengan segala kelemahan cintaku. Agar cinta kita berjalan dengan lancar,kita akan coba menjalaninya bersama-sama dengan angin malam yang berhembusan indah dan bersama mimpi-mimpi kita yang indah.
     Kalau nanti aku bisa, akan ku coba lagi untuk bisa bersama dengan mu membangun cinta dengan bangunan istana bahagia.


                                                                                            Created: Musalla

Nama Di Bibir Wajah Di Hati

Nama Mu Sering Terucap Di Bibir Haus ku,
Dan Wajahmu pun sering muncul di pangkal hatiku,
Ku selalu teringat meskipun engkau tiada di sisiku.
Engkau Juga telah menerangi hatiku dengan lentera cinta yang selama ini suram dalam kegelapan
dulu aku bebas berjalan
namun bersamamu aku rela terpenjara.
  Cinta Mengertilah                
                                                            Created: Musalla

Rabu, 20 Maret 2013

Astrolabe: Alat Kuno Penentu Jadwal Sholat


Sholat lima waktu merupakan bagian tak terpisahkan dari jati diri dan aktifitas keseharian seorang muslim. Ia merupakan kewajiban yang telah ditentukan waktunya. Rasulullah sendiri memberikan contoh dan memperinci waktu sholat lima waktu ini berdasarkan pergerakan matahari yang dapat dilihat dengan mengamati bayangan di siang hari maupun warna langit di malam hari.

Cara penentuan jadwal sholat dengan melihat secara langsung tanda-tanda di alam tersebut berlangsung beberapa dasawarsa lamanya hingga ditemukannya sebuah perangkat canggih bernama Astrolabe. Perangkat ini bisa diibaratkan semacam komputer kecil yang dapat dipakai untuk menentukan jadwal sholat pada setiap hari selama setahun.
Bentuk astrolabe adalah seperti gambar di atas. Ia terdiri dari beberapa lempeng logam dengan fungsi tertentu. Ada jarum penunjuk dan lempeng dalam yang bisa diputar dan lempeng luar yang tetap.
Astrolabe telah digunakan oleh kaum muslimin sejak abad ke-7 masehi sebagai penyerapan dan penyempurnaan dari alat serupa peninggalan Yunani. Pada abad ke-8, alat ini telah menjadi alat penentu waktu sholat yang umum dipakai di semua wilayah islam. Tidak jarang, para muadzin berpedoman dengan alat ini dalam menyerukan adzan. Sementara itu, sebuah lembaga baru bernama Al Muwaqitumum dibentuk sebagai bagian dari dewan masjid. Al Muwaqit bertugas membuat jadwal sholat dankalender islam selama setahun. Di sini, alat astrolabe memegang peranan sangat penting untuk mengetahui pergerakan matahari dari hari ke hari.
Berikut ini adalah gambar salah satu lempeng astrolabe yang digunakan untuk menentukan waktu sholat. Ini merupakan peninggalan dari Syria dari abad ke-13 masehi. Terlihat ada garis-garis dengan palang-palang kecil yang menunjukkan waktu sholat.
Lempeng Astrolabe dengan Jadwal Sholat
Lempeng Astrolabe dengan Jadwal Sholat
Selain sebagai penentu jadwal sholat, alat ini juga bisa digunakan untuk membuat kalender, menentukan posisi planet-planet dan bintang-bintang, ataupun memprediksi cuaca. Sejalan dengan perkembangan islam dan seni artistik, astrolabe menjadi perangkat dengan simbol sosial dan keilmuwan yang tinggi. Ia dibuat dengan indah dan ketelitian tinggi dan bisa disebut sebagai maha karya kaum muslimin di jamannya.
Kapankah kita memiliki mahakarya semacam ini lagi?

Dahsyatnya Khasiat Air wudhu

Dakwatuna.com - Wudhu adalah ritual yang mengutamakan unsur kesehatan. Bagian-bagian yang dibasuh merupakan titik-titik penting peremajaan tubuh. Di lain pihak juga merupakan pintu masuk bagi ribuan kuman,virus, dan bakteri. Bagaimana wudhu menangkalnya?
Stimulasi Titik Biologis
Dalam sebuah artikel yang ditulis Dr. Magomedov,asisten pada lembaga General Hygiene and Ecology di Daghestan State Medical Academy dijelaskan bagaiman wudhu dapat menstimulasi/merangsang irama tubuh alami. Rangsangan ini muncul pada seluruh tubuh,khususnya pada area yang disebut Biological Active Spots (BASes) atau titik-titk aktif biologis. Menurut riset ini,BASes mirip dengan titik-titik refleksologi Cina.
Bedanya,terang Dr. Magomedov,untuk menguasai titik-titik refleksi Cina dengan tuntas paling tidak dibutuhkan waktu 15-20 tahun. Bandingkan dengan praktik wudhu yang sangat sederhana. Keutamaan lainnya,refleksologi hanya berfungsi menyembuhkan sedangkan wudhu sangat efektif mencegah masuknya bibit penyakit.
Menurut peneliti yang juga menguasai ilmu refleksologi Cina ini,61 dari 65 titik refleks Cina adalah bagian tubuh yang dibasuh air wudhu. Lima lainnya terletak antara tumit dan lutut,dimana bagian ini juga merupakan area wudhu yang tidak diwajibkan.
Sistem metabolisme tubuh manusia terhubung dengan jutaan saraf yang ujungnya tersebar di sepanjang kulit. Guyuran air wudhu dalam konsep pengobatan modern adalah hidromassage alias pijat dengan memanfaatkan air sebagai media penyembuhan.
Membasuh area wajah misalnya,pijatan air akan memberi efek positif pada usus,ginjal, dan sisitem saraf maupun reproduksi. Membasuh kaki kiri berefek positif pada kelenjat pituitari. Di telinga terdapat ratusan titik biologis yang akan menurunkan tekanan darah dan mengurangi sakit.
Hancurkan Penyusup
Dari sudut pandang pengobatan medis,Mokhtar Salem dalam bukunya Prayers: a Sport for the Body and Soul menjelaskan bahwa wudhu bisa mencegah kanker kulit. Jenis kanker ini lebih banyak disebabkan oleh bahan-bahan kimia yang setiap hari menempel dan terserap oleh kulit. Cara paling efektif mengeyahkan resiko ini adalah membersihkannya secara rutin. Berwudhu lima kali sehari adalah antisipasi yang lebih dari cukup.
Menurut Salem,membasuh wajah meremajakan sel-sel kulit muka dan membantu mencegah munculnya keriput. Selain kulit,wudhu juga meremajakan selaput lendir yang menjadi gugus depan pertahanan tubuh. Peremajaan menjadi penting karena salah satu tugas utama lendir ibarat membawa contoh benda asing yang masuk kepada 2 senjata pamungkas yang sudah dimilki oleh manusia secara alami,limfosit T(sel T) dan limfosit B(sel B).Keduanya bersiaga di jaringan limfoid dan sistem getah bening serta mampu menghancurkan penyusup yang berniat buruk terhadap tubuh. Bayangkan jika fungsi mereka terganggu. Sebaliknya, wudhu meningkatkan daya kerja mereka.
Pintu masuk lain yang tak kalah penting adalah lubang hidung. Dalam wudhu disunnahkan menghirup air kedalam hidung dan kemudian mengeluarkannya. Cara ini adalah penangkal efektif ISPA (infeksi saluran pernapasan akut),TBC, dan kanker nasofaring secara dini.
Kita sebagai seorang muslim sangat dianjurkan untuk selalu mengambil air wudhu ketika sedang berhadast. Tidak hanya pada waktu sholat,tetapi juga di waktu yang lain. Salah satunya ketika hendak membaca Al-Qur’an,setelah mengantarkan jenazah,bangun dari tidur ataupun ketika sedang mengantuk.
Selain fungsi fisiologis,wudhu juga efektif mengendalikan emosi. Setiap kali mersa ingin marah, seorang muslim sangat dianjurkan untuk mengambil air wudhu untuk mendinginkan pikiran dan menentramkan hati. Apa pun yang yang telah diperintahkan oleh Allah tentu memberi banyak manfaat dan solusi tanpa meninggalkan resiko.Oleh karenanya,mari sebagai seorang muslim kita budayakan kebiasaan untuk selalu berwudhu dalam keseharian kita.Allah sangat mencintai orang-orang yang selalu membersihkan diri.

Senin, 18 Maret 2013

Asal Mula Alam Semesta - Keajaiban Ilmiah Al Qur'an


Sebuah bintang terbentuk dari gumpalan gas dan asap (nebula), yang merupakan peninggalan dari 'asap' yang menjadi asal kejadian alam semesta. Gambar 10. Sebuah bintang terbentuk dari gumpalan gas dan asap (nebula), yang merupakan peninggalan dari 'asap' yang menjadi asal kejadian alam semesta. (The Space Atlas, Heather dan Henbest, hal. 50) Nebula Laguna adalah sebuah gumpalan gas dan asap yang berdiameter sekitar 60 tahun cahaya. Ia dipendarkan oleh radiasi ultraviolet dari bintang panas yang baru saja terbentuk di dalam gumpalan tersebut. Gambar 11. Nebula Laguna adalah sebuah gumpalan gas dan asap yang berdiameter sekitar 60 tahun cahaya. Ia dipendarkan oleh radiasi ultraviolet dari bintang panas yang baru saja terbentuk di dalam gumpalan tersebut. (Horizons, Exploring the Universe, Seeds, gambar 9, dari Association of Universities for Research in Astronomy, Inc.) 

Ilmu pengetahuan moderen, ilmu astronomi, baik yang berdasarkan pengamatan maupun berupa teori, dengan jelas menunjukkan bahwa pada suatu saat seluruh alam semesta masih berupa 'gumpalan asap' (yaitu komposisi gas yang sangat rapat dan tak tembus pandang, The First Three Minutes, a Modern View of the Origin of the Universe, Weinberg, hal. 94-105.). Hal ini merupakan sebuah prinsip yang tak diragukan lagi menurut standar astronomi moderen. Para ilmuwan sekarang dapat melihat pembentukan bintang-bintang baru dari peninggalan 'gumpalan asap' semacam itu (lihat gambar 10 dan 11) Bintang-bintang yang berkilauan yang kita lihat di malam hari, sebagaimana seluruh alam semesta, dulunya berupa materi 'asap' semacam itu. Allah telah berfirman di dalam Al Qur'an: ثُمَّ اسْتَوَىٰ إِلَى السَّمَاءِ وَهِيَ دُخَانٌ Kemudian Dia menuju kepada penciptaan langit dan langit itu masih merupakan asap,... (Al Fushshiilat, 41: 11) Karena bumi dan langit di atasnya (matahari, bulan, bintang, planet, galaksi dan lain-lain) terbentuk dari 'gumpalan asap' yang sama, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa matahari dan bumi dahulu merupakan satu kesatuan. Kemudian mereka berpisah dan terbentuk dari 'asap' yang homogen ini. Allah telah berfirman: أَوَلَمْ يَرَ الَّذِينَ كَفَرُوا أَنَّ السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضَ كَانَتَا رَتْقًا فَفَتَقْنَاهُمَا Dan apakah orang-orang yang kafir tidak mengetahui bahwasanya langit dan bumi itu keduanya dahulu adalah suatu yang padu, kemudian Kami pisahkan antara keduanya. (Al Anbiya, 21:30) Dr. Alfred Kroner adalah salah satu ahli ilmu bumi terkemuka. Ia adalah Profesor geologi dan Kepala Departemen Geologi pada Institute of Geosciences, Johannes Gutenberg University, Mainz, Jerman. Ia berkata: "Jika menilik tempat asal Muhammad... Saya pikir sangat tidak mungkin jika ia bisa mengetahui sesuatu semisal asal mula alam semesta dari materi yang satu, karena para ilmuwan saja baru mengetahui hal ini dalam beberapa tahun yang lalu melalui berbagai cara yang rumit dan dengan teknologi mutakhir. Inilah kenyataannya." Ia juga berkata: "Seseorang yang tidak mengetahui apapun tentang fisika inti 14 abad yang lalu, menurut saya, tidak akan pernah bisa mengetahui, melalui pemikirannya sendiri, bahwa dulunya bumi dan langit berasal dari hal yang satu."

10 Hal pertama Untuk Menggapai Cita-Cita Dan Memulai Langkah Besar Dalam Hidup


Pasti semua orang mempunyai cita-cita masing-masing dan banyak pula orang yg putus asa untuk menggapai cita-cita mereka , semua orang pasti akan menggapai cita-cita dengan do'a dan bersungguh-sunguh ,ini adalah 10 hal untuk menggapai cita-cita silahkan di simak 

1. DO'A
sering kali seseorang meremehkan , loh ko bisa do'a jadi sesuatu yang penting dalam hidup saya? dan saya menjawab 'saya percaya bahwa semua di dunia ini ada yang menciptakan' dan saya percaya jika saya berusaha diiringi berdoa maka hidup saya akan lebih baik' do'a itu bagai faktor x atau biasa orang sebut faktor luck , biasanya sesuatu hal akan lebih baik diiringi dengan do'a , jadi tidak ada salahnya jika ingin memulai sebuah big leap diiringi pertama kali dengan do'a

2. KEYAKINAN
banyak orang yang tidak yakin pada dirinya sendiri , ingat batasan ada karena kita yang membuatnya , rasa tidak yakin bagai anda menaruh beban berat di kaki anda , anda akan senantiasa sulit bergerak jika anda tidak yakin pada diri anda , cari tahu siapa dan potensi anda sebenarnya , terkait dengan keyakinan .. berpegang teguhlah dan yakinlah pada apa yang anda yakini , karena jika keyakinan anda sudah kuat (tapi periksa dulu apa keyakinan yang dipegangnya benar? ) tiada apapun yang dapat menghalangi anda dalam menuju hal besar di hidup anda

3. TEMAN YANG BAIK
teman yang baik bagaikan seorang perawat ketika anda di medan perang , ketika anda terluka perawat akan selalu mencoba mengobati hati anda , teman yang baik sangat penting karena ketika anda jatuh dalam mencoba menggapai hal besar di hidup anda , maka dia akan senantiasa men-support anda , ingatlah teman yang baik di dapat karena anda berbuat baik pada teman anda , walau kadang ada teman yang saat butuhnya saja ada buat kita , tapi bukan berarti kita harus melakukan hal yang sama , mendapatkan teman yang baik kadang bagai mencari jarum di tumpukan jerami,karena sulit didapat,tapi sekalinya didapat jangan rusak kepercayaannya

4. AMBISI
Suatu hal tidak akan berjalan tanpa motivasi , dan motivasi itu takkan berjalan tanpa ambisi , jadilah orang yang berambisi , ambisius dalam suatu hal , (yang positif tentunya ) bayangkan motivasi itu sebuah motor maka ambisi yang baik bagai pertamax yang membuat motor tersebut kencang melaju , kadangkali dalam hidup pencapian yang orang inginkan terbatas pada hal-hal yang simpel seperti ingin kaya , punya istri cantik , atau jabatan besar , padahal ketiga hal tersebut bisa diraih jika kita mempunyai ambisi dan motivasi yang baik , konstan , dan bertahan

5. MOTIVASI
motivasi adalah motor dalam perubahan hidup anda,tanyakan pada diri anda sendiri . ' apa yang saya inginkan ? ' ' apa yang saya ingin capai dalam hidup saya ?' ' ketika orang lain bisa menjadi besar , kenapa saya tidak ? ' .. anda boleh , jadikan orang yang berhasil di lingkungan anda atau orang yang anda kenal menjadi patokan anda untuk maju , jadilah orang yang maju dengan di dorong rasa motivasi yang tinggi .. jangan pernah takut untuk melangkah jika anda merasa ingin besar

6. RENCANA YANG JELAS
ketika anda sudah bermovitasi , berambisi , buatlah rancangan yang jelas , buatlah tujuan tujuan yang bisa anda penuhi dan lakukan , update daftar itu setiap hari dengan tekun dan jalani dengan baik , biasakan hidup mempunyai rencana dan visi yang jelas ke depannya .. Ingatlah ketika anda berlari anda harus tahu kemana garis finish anda , maka anda sendirilah yang tau bagaimana anda berencana dan bagaimana anda mencapa tujuan anda . Ketika baru memulai hal yang besar untuk hidup anda , mulailah membuat rencana yang kecil,karena semua dimulai dari hal kecil terlebih dahulu

7. MENTAL
Mental bagaikan pedang yang ditempa , semakin sering ditempa maka pedang tersebut semakin mengkilap dan tajam , jika anda sudah ingin berniat melakukan hal besar , maka siapkanlah mental anda menjadi pemenang . siapkanlah diri anda menjadi bahan ejekan , bahan hinaan , karena mencapai kesuksesan dalam hidup anda bagai melewati jalanan penuh batu juga terjal , ingatlah ketika banyak orang ingin menjatuhkan anda , maka mental yang kuat adalah fondasi nya , akar nya , semakin kuat tertanam di tanah maka akan sulit bagi orang lain membuat anda jatuh

8. I'm BORN TO BE WINNER
Tiada tuhan melahirkan seseorang menjadi pecundang,melainkan ia pecundangi dirinya sendiri dengan rasa malas dan tidak bersyukur , pada hakikatnya semua orang dilahirkan untuk menjadi pemenang , siapapun itu . seorang pemenang sejati ketika dia merasa hidupnya perlu perubahan , maka dengan berani ia akan memulai hal besar lagi baik untuk hidupnya , sama seperti anak burung yang ingin belajar terbang , awal awal ketakukan akan gagal yang membayangi , namun jika anda berani berbuat dan mengambil tindakan dengan alasan yang jelas dan baik maka anda akan 'terbang' setinggi-tingginya menggapai apa yang anda mau gapai , alhasil maka anda memang dilahirkan menjadi pemenang

9. GAGAL ITU BIASA
orang yang besar dalam hidupnya berani menerima kegagalan sebagai pil pahit yang mengobati , semakin sering kamu gagal seharusnya semakin sering kamu belajar , lagi kamu berintropeksi , tiada orang yang benar benar berhasil kecuali ia belajar dari rasa gagal yang hebat , semua orang pernah gagal , maka yang membedakan yang berhasil dan tidak , ketika ia gagal apakah ia akan mencoba lagi ? atau memakai stigma 'saya gagal,cukup sekali saya mencoba,biarlah orang mengira saya pengecut? . Ingat Tuhan tidak pernah memberi kegagalan dalam hal yang terjadi dalam hidup anda , melainkan penundaan keberhasilan

10. BERKORBAN
No Pain,No gain selama anda takut untuk sakit maka selama itu pula hal besar sulit anda raih , korbankanlah tenaga,pikiran anda,dan harga diri anda untuk hidup anda sendiri , bayangkan tenaga dan pikiran adalah investasi dan 9 hal di atas adalah patokan dalam hidup anda , maka hal besar sudah ada di tangan anda , jangan pernah takut untuk berkorban selama anda yakin anda berkorban untuk hal yang benar di hidup anda , janganlah menjadi orang yang kikir pada diri anda sendiri , karena semua hal besar lagi baik dimulai dari pengorbanan yang besar.

Itu dia sebagian kecil untuk menggapai cita-cita ayo!!! JANGAN TAKUT UNTUK BERMIMPI

Minggu, 12 Juni 2011

10 Tanda Cewe Berbohong

Banyak cara untuk mengetahui apakah pasangan pria berbohong. Namun, jangan salah, saat Anda berbohong tandanya juga bisa dideteksi pria. John DeVore, penulis 'Mind of Man' menuturkan sebenarnya lebih mudah mendeteksi kebohongan pada wanita, asal tahu tanda-tandanya. Berikut beberapa sinyal kebohongan yang dapat diperhatikan dari gerak-gerik kaum hawa seperti dikutip dari Your Tango.

1. Bahasa tubuh menggoda
Saat seorang wanita ingin mengalihkan perhatian dari sesuatu, ia akan berubah menjadi lebih seksi dan menggoda pasangan. Tujuannya agar pasangan pria lupa.
http://farm4.static.flickr.com/3007/3056352436_bc9ac1cc1d.jpg

2. Kejutan tidak menyenangkan
Jika tidak merasa menyukai hadiah atau melakukan sesuatu yang buruk, wanita akan mengganti rasa bersalahnya dengan sebuah kejutan. Memberi hadiah atau bunga tanpa alasan bisa menjadi barometer ada sesuatu yang ia sembunyikan.

3. Tanggapan berbeda
Apakah Anda menanggapi pertanyaan dan keingintahuan pasangan dengan santai atau sebaliknya? Penjelasan yang terbata-bata atau emosional tanpa sebab bisa menjadi tanda-tanda Anda sedang berkelit.

4. Bahasa terlalu formal
Anda menyatakan alasan kepada kekasih hampir seperti pada orang yang tak dikenal. Hati-hati, si dia bisa merasa pernyataan Anda seperti pidato yang telah dipersiapkan dan sangat berhati-hati.
5. Menunjukkan sikap bermusuhan 
Anda yang langsung emosi dan marah saat ditanya mengenai sesuatu menunjukkan sikap defensif. Jika benar-benar peduli, Anda akan menghapus semua tuduhan itu dengan menjawab pertanyaan apa adanya.https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjHXRmZ9VIERr9bonX_NNgb15uYqoUePLe9x7POC8pUcPUoiCXH_Fcy0vkeWPquI86LP04n4L8uuZwwTS4JdfU-z8hQ_XZ9WBG98MUowdeVgnmNAbier1tehRzq5tZonCUpn4BsSVFjNQ_r/s320/Wanita-Berbohong.jpg

6. Bahasa tubuh 
Gelisah, menghindari kontak mata dengan pasangan dan gerakan berulang-ulang adalah pertanda buruk wanita menyembunyikan sesuatu.

7. Selalu berbohong
Biasanya wanita hampir selalu berbohong kepada orang lain untuk kepentingannya sendiri. Jadi, bukan tidak mungkin pasangan juga menjadi salah seorang korban karakternya yang berkompromi terhadap kebohongan.

8. Menghilangkan detil cerita 
Wanita bercerita panjang lebar namun tidak menyertakan detil-detilnya. Seringkali dengan bahasa tubuh yang gugup.

9. Mengaku tak pernah memikirkan mantan
Dengan tegas wanita menolak ia masih mengingat mantan kekasihnya. Bisa jadi wanita tengah berbohong. Setiap wanita pasti pernah mengenang kehilangan cinta, meskipun hubungan yang sedang dijalani baik-bak saja.


10. Pria perlu dengarkan kata hati
Pria perlu mendengarkan naluri bila berpikir ada sesuatu yang mencurigakan. Lebih baik tanyakan pada wanita untuk menghindari paranoia. Namun, jika pria masih merasa sesuatu tidak beres setelah mendengar penjelasan dari pihak wanita, kemungkinan besar memang ada sesuatu yang terjadi.

10 Tempat Indah di Asia yang Terancam Punah *_*




Negara Gujarat adalah tempat yang paling penting dari produksi kapas dan garam.JugaMahatma Gandhi, bapak bangsa India, adalah Gujarati. Antara 2005 dan 2006, hujan deras yang dibawa oleh monsun menyebabkan banjir yang parah dan membunuh ribuan nyawa. Diperkirakan bahwa perubahan iklim akan membawa negara barat India semakin banyak badai dan banjir tidak dapat diprediksi.


Maladewa merupakan negara kepulauan, yang terdiri dari 1.200 pulau di Samudera Hindia. Yang paling terkenal untuk pemandangan yang indah: pantai putih, pohon kelapa bergoyang-goyang, karang warna-warni dan sinar matahari berlimpah. 80 persen dari rata-rata ketinggian Maladewa kurang dari satu meter. Jika kenaikan permukaan laut terus perubahan iklim global, ini surga yang indah mungkin akan lenyap di bawah laut cepat atau lambat.

Bangkok, ibukota Thailand, yang terletak di Delta Chao Phraya. Kota ini merupakan pusat politik, ekonomi, budaya dan pendidikan dari Thailand. Bangkok berposisi rendah dan selalu terancam oleh banjir selama musim hujan. Selain itu, formasi geologis, urbanisasi berlebihan dan eksploitasi air tanah menghasilkan kerusakan yang cepat tanah di Bangkok. Diperkirakan bahwa sebagian besar kota Bangkok akan tenggelam di bawah permukaan laut sampai akhir abad ini.

Cherrapunji, India, 1290 meter di atas permukaan laut, menerima sebagian besar curah hujan tahunan terbesar di dunia. Tapi 98 persen dari curah hujan lokal terjadi Maret sampai Oktober setiap tahun, dan hanya empat bulan tersisa, akan menjadi iklim agak kering. Tidak ada waduk untuk penyimpanan air hujan di sana. Juga untuk perubahan iklim global baru-baru ini, pencemaran lingkungan, penggundulan hutan dan erosi tanah, penduduk lokal bahkan tidak mendapatkan cukup air untuk hidup pada musim kemarau.


Pulau Komodo di Indonesia adalah yang paling terkenal akan kejernihan lautnya dan kehidupan laut tropis yang beragam, sehingga dijadikan Mekah-nya penyelam seluruh dunia. Apa lagi yang dikenal di pulau Komodo adalah kadal terbesar di dunia - Komodo. Naiknya permukaan laut telah mengancam keberadaan hutan bakau pesisir dan pantai. Sementara itu, pengasaman dan perubahan temperatur air laut dapat membunuh karang di sekitar pulau.


Ada sekitar 1.200 crane mahkota merah yang tinggal di kota Kushiro Sawah Hokkaido, Jepang. Ini adalah surga untuk berkembang biaknya burung langka. perburuan besar-besaran oleh umat manusia dan naiknya permukaan air laut, maka lahan basah Kushiro berkurang tahun ke tahun. Dan habitat crane mahkota merah juga banyak berkurang


Sungai Sindhu berasal dari gletser di Himalaya dan lebih dari 3000 kilometer. Sungai ini menciptakan hutan, tempat dan desa-desa di sepanjang jalan, sehingga menjadi sumber penting untuk irigasi. Mengecilnya gletser dan perubahan curah hujan yang tidak teratur dapat meningkatkan masalah kekurangan air setempat.


Kalimantan (Borneo) Indonesia adalah pulau terbesar ketiga di dunia. Sekitar 50 persen dari pulau ini ditutupi oleh hutan primitif. Dan berbagai spesies langka hidup di hutan tropis misterius ini. akan tetapi penebangan berlebihan, perluasan perkebunan sawit dan pembangunan jalan, menyebabkan menyusutnya hutan tropis. perubahan iklim global juga mengakibatkan kepunahan flora lokal dan penyebaran malaria. Suhu yang tinggi dan kering juga meningkatkan bahaya kebakaran hutan.


Selatan pegunungan Altai Siberia adalah biogeografi daerah pegunungan Siberia barat. Wilayah ini urutan paling lengkap untuk zona vegetasi di Siberia, muali dari padang rumput, hutan, hutan campuran, vegetasi alpine subalpine untuk vegetasi. Situs ini juga merupakan habitat penting untuk spesies hewan langka seperti macan tutul salju. Dari abad terakhir, temperatur di daerah ini terus meningkat, dan peneliti bahwa dalam beberapa dekade mendatang akan mengancam sistem ecological yang unik.


Gunung Qomolangma adalah gunung tertinggi di Bumi di atas permukaan laut, dan titik tertinggi bumi. Berbagai jenis hewan langka terancam punah menghuni di sini, termasuk macan tutul salju, panda juga hidup pada sisi yang lebih rendah dan seterusnya. Para ilmuwan telah mengklaim bahwa sekitar dua pertiga dari gletser telah mencair. gletser mencair dapat menyebabkan perluasan danau glasial yang akan mengakibatkan beberapa bencana alam termasuk banjir dan tanah longsor.

Kutipan Embun-Embun Islami

Melihat judul post ini memang terasa sedikit puitis. Itulah yang sedang saya rasakan. Habis main-main dari eramuslim.com, saya bawa cinderamata yang bisa mendinginkan hati kita. Seperti embun pagi. Itulah sejarahnya kenapa judul post di atas berbunyi kutipan embun-embun Islami.
Kutipan-kutipan tesebut saya comot langsung tanpa edit. bagi teman-teman yang ingin mengakses sumbernya langsung, silakan mengakses eramuslim.com/islamic-quotes/
Berikut adalah embun-embunnya nya :D . Semoga bermanfaat ya :)
K. H. Muhammad Arifin Ilham—Al Baqarah 183 sampai 187, diantaranya berkaitan dengan shaum adalah Doa. Memang doa hamba Allah yang shaum itu sangat mustajab, “Duaush shooimi mustajaab”, demikian berita gembira dari Rasulullah kepada hamba yang taat berpuasa, karena memenuhi perintah Allah, Allahpun penuhi pula permintaan hambaNYA. Mustajabnya doa itupun selama detik, menit, jam & hari hari Ramadhan. Subhanallah, Karena itu sahabatku, jangan sia siakan. Yakini dan Perhebat Doa !.
K. H. Abdullah Gymnastiar—Ciri semakin bersih dan kokoh iman seseorang adalah tak pernah berkeluh kesah dengan takdir apapun yang menimpanya.
Satria Hadi Lubis—Cinta adalah awal dari segala-galanya. Bukankah Allah menciptakan alam semesta ini karena cintanya kepada manusia? Karena itu, lihatlah segala sesuatu dari persepsi cinta.
K. H. Abdullah Gymnastiar—Orang yang merdeka adalah orang yang betul betul Hamba Allah semata, bukan hamba harta, gelar, pangkat, jabatan, penampilan, popularitas, dan lain lain.
Satria Hadi Lubis—Ketika dunia memberi Seribu alasan untuk kita mengeluh, tunjukkanlah bahwa kita punya Sejuta alasan untuk bersyukur.
K. H. Abdullah Gymnastiar—Sepahit dan segetir apapun kejadian yang bisa membuat seseorang semakin kenal, yakin dan dekat dengan Allah adalah nikmat yang tak ternilai.
Satria Hadi Lubis—Bukan kekayaan yang mendatangkan kebahagiaan, tapi kebahagiaan yang mendatangkan kekayaan. Sebab kebahagiaan membuat orang selalu dalam keadaan kaya.
K. H. Abdullah Gymnastiar—Jangan Risau terhadap Jaminan Allah, tapi risaulah bila kita tak jujur dalam menjemputnya, ketidak jujuran akan menghancurkan berkahnya.
K. H. Abdullah Gymnastiar—Cacian yang membuat hati terbuka, sadar dan memperbaiki diri, jauh lebih baik daripada pujian yang membuat buta hati dan lupa diri.
Satria Hadi Lubis—Dunia…mulialah yang memandangnya dengan kehinaan. Hinalah siapa yang memandangnya dengan kemuliaan.
K. H. Muhammad Arifin Ilham—Makna shaum ke tiga adalah Sabar, Islam bukanlah agama teori ilmu saja tetapi juga agama praktek amal. Tidak ada ajaran untuk menjadi hamba yang sabar, seefektif shaum, digembleng Allah sebulan ramadhan untuk jadi penyabar. Hidup ini ujian sahabatku, hanya yang sabar yang sukses dunia akhirat [QS 3:200]. Sabar dalam melaksanakan perintah Allah, sabar menjauhi maksiat, sabar dalam bersyukur, sabar menghadapi musibah dan sabar dalam Ikhtiar, baik sangka, doa dan dakwah.
K. H. Muhammad Arifin Ilham—Malas itu biang penyakit, biang kebodohan, biang kemiskinan, biang kemunduran, biang minder, biang kekalahan dan biang pnderitaan. Tanda orang munafik malas ibadah, terutama sholat (QS4:142), karena itu Rasul mengajarkan doa agar terhindar dari malas, “Allahumma innyaudzubika minal azji wal kasali”, “Ya ALLAH hamba berlindung kepadaMU dari lemah fisik dan malas”. “Sesungguhnya ALLAH mencintai orang beriman “Almutaharik” semangat kerja dan ibadah”.